Pada tanggal 29 September 2017 bertempat di Ruang Rudi Budiman Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Duta Wacana (UKDW) telah diadakan kuliah umum d
Pada tanggal 29 September 2017 bertempat di Ruang Rudi Budiman Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Duta Wacana (UKDW) telah diadakan kuliah umum dengan tema Cerdas Emosi, Cerdas Prestasi. Kuliah umum ini terselenggara berkat kerja sama antara Swaragama Training Center (STC) dengan Fakultas Kedokteran UKDW dengan pembicara Gideon Surya.
Kuliah ini berlangsung selama kurang lebih 1,5jam dan dihadiri oleh mahasiswa kedokteran angkatan 2016 yang berjumlah kurang lebih 250 mahasiswa. Selama 1,5jam ini mahasiswa belajar tentang pentingnya Kecerdasan Emosi dalam mencapai kesuksesan, terutama pentingnya Kecerdasan Emosi sebagai seorang dokter. Karena sebagai seorang dokter saat ini dituntut untuk tidak hanya ahli didalam bidangnya namun juga cakap dalam mengelola emosi, sehingga ketika berhadapan dengan pasien, dokter tidak hanya memberi obat secara fisik namun juga memberi obat secara mental melalui empati ataupun pengelolaan emosi yang baik.
Kuliah umum ini pun dihadiri dan dibuka oleh Dekan Fak Kedokteran Prof. Dr. Siagian dengan Wakil Dekan 3 Dr. Sugianto.
Jadi lah dokter-dokter yang tidak sekedar pintar akademis, tapi juga pintar secara emosi.
COMMENTS